12 Manfaat Buah Bit untuk Kesehatan

BungaBunga.Co.Id – Manfaat buah bit dipercaya dapat menyembuhkan berbagai penyakit. Buah bit berwarna merah keunguan yang kuat. Cara mengkonsumsi buah bit bisa dimakan mentah, direbus, dan dipanggang dalam pengolahan masing-masing.

Di Eropa Timur buah bit dibuat untuk sup yang merupakan hidangan populer. Buah tidak hanya dimakan, tetapi juga digunakan untuk dijadikan pewarna makanan dan mengobati. Mengonsumsi buah bit terdapat juga beberapa manfaat, apa saja itu?

Manfaat-Buah-Bit-untuk-Kesehatan
Manfaat Buah Bit untuk Kesehatan

Buah bit mengandung nutrisi seperti karbohidrat, protein dan serat. Buah bit juga mengandung vitamin dan mineral seperti vitamin C, asam folat, kalium, magnesium, natrium dan zat besi. Buah bit rendah lemak dan kalori, tidak ada lemak jenuh dan antioksidan. Dengan kandungan yang terdapat dalam buah bit, berikut manfaat buah bit bagi kesehatan:

Manfaat Buah Bit untuk Kesehatan

Mencegah Kanker

Diyakini bahwa kandungan buah bit melindungi tubuh dari pengembangan sel kanker. Buah bit dapat menekan pertumbuhan sel kanker karena kandungan antioksidannya.

Menurunkan Berat Badan

Terlihat cantik merupakan dambaan setiap wanita. Tubuh ideal adalah kecantikan yang diinginkan banyak wanita. buah bit dapat menjaga berat badan Anda karena mempercepat proses detoksifikasi terutama lemak dalam tubuh. Cara mengkonsumsinya bisa membuat jus buah bit segar.

Baik untuk Ibu Hamil dan Janin

Kandungan folat dalam buah bit sangat baik untuk janin. Asam folat bermanfaat untuk risiko cacat lahir dan bayi prematur. Dalam rekomendasinya, konsumsi buah bit tidak boleh terlalu banyak.

Meningkatkan Kecerdasan Otak Bayi

Asam folat yang baik untuk janin juga memiliki efek positif pada otak bayi. Dengan mengkonsumsi buah bit kecerdasan otak bayi dapat ditingkatkan. Karena itu ibu hamil sangat disarankan untuk mengonsumsi asam folat yang cukup.

Meningkatkan Kesuburan

Buah bit berperan dalam menjaga sirkulasi darah yang memiliki efek positif pada kesuburan wanita. Dapat mengkonsumsinya dengan membuat jus segar dan dalam 12 hari kedepan seharusnya sudah merasakan khasiatnya.

Baik untuk Ginjal dan Hati

Hati dan ginjal bekerja secara alami untuk mengeluarkan racun. Untuk mendorong tubuh untuk mengeluarkan racun, buah bit dapat membantu menghilangkan akumulasi racun dari ginjal dan hati.

Mencegah Anemia

Karena kandungan zat besinya, buah bit dapat mendukung regenerasi sel darah merah. Vitamin C yang dikandungnya juga mampu meningkatkan penyerapan zat besi sehingga anemia dapat dicegah.

Mengatasi Ketombe

Manfaat buah bit lainnya bagi kecantikan adalah menghilangkan ketombe. Caranya adalah merebus buah bit dengan air, lalu oleskan dan pijat dengan lembut ke kulit kepala.

Mengatasi Masalah Pencernaan

Buah bit memiliki serat yang baik untuk pencernaan. Serat makanan bisa membantu melunakkan feses, sehingga membuat buang air besar nyaman dan halus.

Mencegah Hipertensi

Berdasarkan penelitian oleh Barts dan London School of Medicine dan Peninsula Medical School, buah bit adalah cara mudah untuk menurunkan tekanan darah tinggi. Mengkonsumsi buah bit dapat menjaga kesehatan jantung karena buah bit memiliki kandungan nitrat yang relatif tinggi. Tingkat nitrat dalam buah atau daun bit juga dapat menurunkan tekanan darah tinggi.

Mengatasi Ketombe

Apakah Anda memiliki masalah ketombe? buah bit adalah solusinya. Anda bisa memasak buah bit di malam hari sebelum tidur dan kemudian menggosoknya di kulit kepala. Setelah itu, pijat dengan lembut selama 10 menit. Biarkan semalam, tentu dengan dibungkus dengan handuk atau tutup kepala. Kemudian bilas dengan air jernih dan shampo pada hari berikutnya.

Pewarna Alami

Kandungan bertanin pada buah bit membuatnya berwarna merah keunguan yang bisa dipakai sebagai pewarna alami makanan. Buah bit biasanya dibuat menjadi es, kue basah, kue kering, dan agar-agar. Buah bit juga dapat digunakan sebagai pewarna rambut alami. Anda dapat mencampur jus bit dengan bubuk pacar hitam, kemudian dibuat gradasi hitam dan ungu. Hal ini tentu cara yang lebih sehat dan tentu saja tetap indah.

Demikianlah pembahasan tentang manfaat buah bit untuk kesehatan semoga dapat bermanfaat untuk anda.

Baca Juga Artikel Lainnya